RANGKUMAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU ETIKA BISNIS

Hasil gambar untuk faktor yang mempengaruhi etika bisnis

A. Definisi Perilaku Etika
 Perilaku adalah serangkaian  tindakan  yang dibuat oleh individu, organisme, sistem, dalam hubungannya dengan dirinya sendiri atau lingkungannya yang mencakup sistem atau organisme lain di sekitarnya serta lingkungan fisik (mati). Perilaku merupakan respons yang dikomputasi dari sebuah sistem atau organisme terhadap berbagai rangsangan atau input, baik internal atau eksternal, sadar atau bawah sadar, terbuka atau rahasia, dan sukarela atau tidak sukarela. Etika bisnis merupakan cara untuk melakukan kegiatan bisnis, yang mencakup seluruh aspek yang berkaitan dengan individu, perusahaan dan juga masyarakat. Etika Bisnis dalam suatu perusahaan dapat membentuk nilai, norma dan perilaku karyawan serta pimpinan dalam membangun hubungan yang adil dan sehat dengan pelanggan/mitra kerja, pemegang saham, masyarakat. Etika Bisnis dalam suatu perusahaan dapat membentuk nilai, norma dan perilaku karyawan serta pimpinan dalam membangun hubungan yang adil dan sehat dengan pelanggan/mitra kerja, pemegang saham, masyarakat.

B. Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Perilaku Etika Bisnis67[]
1. Karakter
Teori psikoanalitik yang dikemukakan Sigmund Freud dalam Umam (2010:44) menjelaskan bahwa dalam diri setiap orang terdapat dua sisi yaitu “id” yang selalu berusaha mencari kepuasan bagi dirinya sendiri dan “superego” yang mengandung unsur ideal dan pikiran yang baik.
2. Komitmen Organisasional 
Komitmen menunjukkan keyakinan dan dukungan yang kuat terhadap nilai dan sasaran (goal) yang ingin dicapai (Mowday dalam Darlis 2000). Komitmen organisasional bisa tumbuh disebabkan karena individu memiliki ikatan emosional terhadap organisasi yang meliputi dukungan moral dan menerima nilai yang ada serta tekad dari  dalam diri untuk mengabdi kepada organisasi. 
3. Lingkungan Eksternal
-Lingkungan Mikro, dimana perusahaan/organisasi dapat melakukan aksi-reaksi terhadap factor-faktor penentu Opportunity (peluang pasar) dan Threat (ancaman dari luar) meliputi:
a) Pemerintah 
b) Pemegang saham (shareholders)
c) Kreditor
d) Pesaing
e) Publik
f) Perantara
g) Pemasok
h) Konsumen
-Lingkungan Makro, dimana perusahaan hanya dapat merespon lingkungan di luar perusahaan. Factor-faktor yang mempengaruhi meliputi:
a) Lingkungan Ekonomi
b) Lingkungan Teknologi
c) Lingkungan Politik-Hukum (Pemerintahan)
d) Lingkungan Sosial Kultur
e) Lingkungan Demografis/Kependudukan
4. Faktor internal 
Faktor lingkungan yang mempengaruhi dunia usaha secara tidak langsung ini berada di luar dari elemen pihak internal dan eksternal yang telah dijelaskan pada artikel bagian lain. Secara bersamaan dengan faktor internal dan eksternal dengan   faktor lingkungan mempengaruhi kondisi dunia usaha.
5. Budaya 
Percepatan perubahan lingkungan dapat berakibat pada perubahan budaya perusahaan. Secara umum, individu dilatarbelakngi oleh budaa yang memengaruhi perilakunya. Budaya menuntut individu untuk berperilaku dan memberi petunjuk bagi mereka mengenai apa yang harus diikuti dan dipelajari. Kondisi tersebut juga berlaku dlam sebuah organisasi. Penegakan etika bisnis perlu diterapkan dalam perusahaan, mulai dengan penetapan kebijakan. Etika dalam implementasinya selalu dipengaruhi oleh budaya. Budaya perusahaan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perilaku etis. Perusahaan akan menjadi lebih baik jika membudaykan etika dalam lingkungan perusahaan.

C. Hubungan Bisnis Dalam Menciptakan Etika Bisnis 
Para Pembisnis diharapkan dapat menerapkan etika bisnis dalam menjalankan usahanya. Dengan adanya etika bisnis yang baik dan benar terhadap usaha maka akan memberikan suatu nilai positif untuk perusahaannya agar disenangi dan mudah di untuk berdistribusi kepada siapapun. 
Hal ini sangatlah penting demi meningkatkan ataupun melindungi reputasi perusahaan tersebut sehingga bisnis yang dijalankan dapat berjalan dengan baik, bahkan dapat meningkatkan kualitas bisnis yang terkait. Dalam menciptakan etika bisnis kita juga harus memperbaiki hubungan-hubungan yang terkait terhadap bisnis kita.
• Hubungan antara bisnis dan pelanggan
Hubungan antara bisnis dengan langgananya merupakan hubungan yang paling banyak dilakukan, oleh karena itu bisnis haruslah menjaga etika pergaulanya secara baik. Adapun pergaulannya dengan langganan ini dapat disebut disini misalnya saja :
o Kemasan yang tidak  berbeda-beda  membuat konsumen dapat mudah melihat produknya.
o produsen perlu memberikan penjelasan tentang isi serta kandungan atau zat-zat yang terdapat didalam produk itu agar lebih jelas produk tersebut dan lebih di percayai.
o Pemberian garansi adalah merupakan tindakan yang sangat etis bagi suatu bisnis dan mengganti produk apabila tidak layak digunakan.
• Hubungan antara bisnis dan karyawan
Didalam penerimaan tenaga kerja haruslah sesuai dengan apa yang sudah di tentukan dan hasil seleksi yang telah dijalankan untuk memajukan bisnisnya. Berurusan dengan etika pergaulan dengan karyawannya tetap menghargai apa yang dilakukan terapkan suatu perjanjian tertulis agar menjadi bukti.
• Hubungan antar bisnis
Hubungan ini merupakan hubungan antara perusahaan yang satu dengan perusahan yang lain. Hal ini bisa terjadi hubungan antara perusahaan dengan para pesaing, grosir, pengecer, agen tunggal maupun distributor. tentang hubungan tersebut harus ada penjadwalan atau aturan agar tidak  terjadi benturan-benturan kepentingan antar keduanya.


EmoticonEmoticon